Sabtu, 21 Juni 2014

The Philosophers (2014) ~Film Hollywood dengan Panorama Indahnya Alam Indonesia~


The Philosophers atau After the Dark bercerita mengenai seorang guru filsafat di sebuah sekolah internasional di Jakarta. Jelang kelulusan muridnya, ia memberikan sebuah tes bertahan hidup dalam sebuah bunker saat kondisi bencana nuklir.

Yang jadi masalah, bunker tersebut hanya bisa memuat 10 orang, sementara murid yang ikut tes tersebut berjumlah dua kali lipatnya. Ujian tes kelulusan sekaligus eksperimen tersebut kemudian berubah menjadi mimpi buruk ketika semua orang ingin bertahan hidup.

The Philosophers atau After the Dark adalah film Hollywood yang syutingnya juga di Indonesia termasuk di Candi Prambanan. Cerita yang seru tentang scifi bermuatan psikologis ini disutradarai oleh John Huddles yang mengangkat cerita dari hasil tulisannya sendiri.

Film ini selain dibintangi oleh bintang-bintang film Hollywood yaitu Sophie Lowe, Rhys Wakefield, Bonnie Wright, James D'Arcy, Daryl Sabara, Freddie Stroma dan Katie Findlay juga dibintangi pemeran dari Indonesia juga yaitu Cinta Laura Keihl yang berperan sebagai Utami. Dalam Film After The Dark yang pernah ditayangkan dalam kompetisi di Neuchâtel International Fantastic Film Festival pada 7 Juli 2013, juga di Fantasy FilmFest pada 21 Agustus 2013 ini Cinta Laura memang bukan pemeran utama, namun keterlibatan Cinta Laura menarik perhatian bahkan dalam trailer pertama Cinta Laura tampak dalam trailer tersebut tanpa dialog, namun ada adegan menegangkan saat ia terlihat jatuh dari puncak Monas.

Sinematografi yang indah, didukung efek visual canggih membuat The Philosophers cukup menarik untuk disimak. Dan cukup menjadi sebuah kebanggaan karena dalam film ini kita juga bisa melihat keindahan Candi Prambanan dengan efek SciFi-nya yang memang menakjubkan.




Link Free Download The Philosophers ada DISINI


Artikel Terkait

1 komentar:

Pengobatan Alami Tangan dan kaki Sering Kesemutan mengatakan...

cinta laura :*

Posting Komentar

Silahkan komentarlah dengan baik...

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More