Senin, 04 November 2013

5 Film Superhero Dengan Kualitas Terburuk

Tahun 2013 bisa dibilang sebagai tahun film Superhero. Belum begitu lama setelah menyaksikan aksi seru Superman melalui Man of Steel, Movie Mania di Indonesia kini bisa menikmati film superhero lainnya yang sudah mulai rilis sejak tanggal 30 Oktober 2013 yaitu Thor: The Dark World. Movie Mania di Indonesia cukup beruntung karena termasuk salah satu dari jutaan Movie Mania dunia yang bisa menikmati Thor: The Dark World lebih awal daripada Movie Mania di USA. Untuk pasar USA, Thor: The Dark Wolrd rilis mulai tanggal 8 November 2013.

Dan memang film superhero masih sangat diminati dan menjadi pilihan utama bagi para Movie Mania. Setelah The Avengers, The Amazing Spiderman, The Dark Knight Rises yang ngehit di tahun 2012, Movie Mania baru saja menikmati aksi seru superhero lainnya di 2013 seperti Iron Man 3, Man of Steel, The Wolverine dan yang sekarang sedang main Thor: The Dark World.

Kini sebentar lagi di medio 2014, para superhero lainnya pun sudah siap untuk mengguncang bioskop-bioskop dunia. Sebut saja, X-Men; Days of Future Past, The Amazing Spiderman 2, Captain America: The Winter Soldier dan beberapa tokoh lain yang tentu sangat ditunggu kehadirannya.

Namun untuk kali ini, saya tidak akan membahas superhero-superhero yang telah gilang gemilang membuat heboh dunia perfilman dunia, namun saya akan sedikit membahas tentang 5 Film Superhero dengan kualitas terburuk yang diambil berdasarkan review kritikus di rotten tomatoes.

5. Green Lantern (26%, 4.6/10)


Green Lantern sebenarnya memiliki latar belakang yang tidak biasa dan cukup bagus untuk menciptakan karakter superhero. Namun sayangnya perkembangan cerita justru tak sanggup manyamai premis yang telah dibuat.

Walau tidak berarti buruk, film ini gagal meraih simpati penonton dikarenakan kurang dalamnya alur cerita dan minimnya penggalian karakter yang dilakukan oleh Ryan Reynolds. Cercaan kritikus dan minimnya pujian penonton pun akhirnya membuat film yang disutradarai oleh Greg Berlanti ini harus berjalan dengan kondisi yang kurang menguntungkan.

4. Ghost Rider (26%, 4.3/10)

Ghost Rider berkisah tentang Jhonny Blake, seorang stuntmant motorcycle yang menjual jiwanya ke Dark Force untuk menyelamatkan nyawa kekasihnya. Sejak itu, Blake memiliki kutukan yang bisa merubah dirinya menjadi manusia berkepala api.

Film yang dibintangi oleh Nicholas Cage ini justru terlihat mengesalkan karena jalan cerita yang terlalu ringan. Sang superhero ini juga terlihat terlalu kuat sehingga musuhnya terlihat tak berdaya. Tapi meski film ini banyak mendapatkan kritikan, hal tersebut tidak menyurutkan langkah Cage untuk kembali bermain dalam sequelnya. Dan hasilnya? Jauh lebih buruk.

3. The Spirit (14%, 3.5/10)

Sebelum dirilis, banyak sekali pihak yang sangat memuja-muja dan menantikan kehadiran film ini dilayar lebar. Maklum saja, The Spirit disutradarai langsung oleh Frank Miller, seseorang yang memiliki peran penting dalam menciptakan karakter-karakter heroik di film 300 hingga menuai sukses besar di tangga box office. Tapi sayangnya harapan itu pun berubah menjadi mimpi buruk saat film yang banyak menampilkan karakter gadis seksi ini muncul ke permukaan.

Frank Miller terlihat terlalu fokus ke karakter dan keseksian dari para pemainnya hingga sedikit mengabaikan jalan cerita. Alhasil alur cerita pun menjadi tak tentu arah dan mengecewakan bagi siapa saja yang menontonnya, termasuk untuk Frank Miller sendiri tentunya.

2. Elektra (10%, 3.7/10)

Walau merupakan spin-off dari film Daredevil, tapi film ini sama sekali tak membahas tentang karakter pengacara tunanetra yang menjadi pembela keadilan di dalam ceritanya. Elektra justru diceritakan muncul dengan emosi yang tidak stabil setelah dihidupkan kembali dari kematian.

Memakai identitas pembunuh bayaran sebagai penguat dasar cerita, Rob Bowman sebagai sutradara gagal menampilkan epicnya pertarungan antar para Ninja. Selain alur cerita yang terasa terlalu lama, penonton juga sepertinya lelah melihat kostum yang kurang menarik, bahkan untuk fansnya sendiri.

1. Catwoman (9%, 3.1/10)

Inilah dia film superhero yang dikabarkan paling gagal. Sangat menggelikan memang ketika melihat sosok Catwoman tiba-tiba memiliki kekuatan super yang seharusnya tidak ia miliki. Diperankan oleh Halle Berry, film ini bercerita tentang Patience Phillips yang mendapatkan kekuatan super setelah kejadian yang hampir merenggut nyawanya. Dan sejak saat itu, ia menjadi Catwoman untuk menyelidiki siapa yang telah membunuhnya.


Artikel Terkait

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan komentarlah dengan baik...

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More